HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI DASAR DENGAN MOTIVASI IBU UNTUK MEMBERIKAN IMUNISASI KEPADA BAYI DI PUSKESMAS BAWEN KECAMATAN BAWEN

Wahid Alfin Marta Nugraha, Sri Haryani, Syamsul Arif

Abstract


Imunisasi sangat penting dalam menurunkan angka kematian bayi. Adanya kejadian jumlah kematian bayi karena Imunisasi yang bisa dibilang luar biasa pada periode tahun 2002 yang melanda hampir seluruh wilayah di Indonesia banyak disebabkan karena kurangnya pemberdayaan masyarakat memanfaatkan imunisasi. Keberhasilan program imunisasi bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor yang di antaranya tingkat pengetahuan ibu tentang pentingnya imunisasi.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar dengan motivasi ibu dalam memberikan imunisasi kepada bayi di Puskesmas Bawen Kecamatan Bawen.

Penelitian ini adalah deskriptif korelatif melalui pendekatan Cross sectional dengan jumlah sempel 74 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner pengetahuan ibu tentang imunisasi dan mengobservasi ketepatan dan kelengkapan pemberian imunisasi. Untuk mengetahu ada tidaknya hubungan antara variabel dilakukan uji korelasi rank spearman. Hasil Penelitian menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar dengan motivasi ibu dalam memberikan imunisasi kepada bayi (p value 0,042) dan koefisien korelasi sebesar 0,237. Pengetahuan ibu tentang imunisasi yang baik mempengaruhi motivasi ibu dalam mengimunisasikan bayinya sehingga perlu diadakan pelatihan pada petugas kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan dan motivasi ibu tetang imunisasi dasar.

Kata Kunci : Pengetahuan, Motivasi, Imunisasi


Full Text: DOWNLOAD PDF