HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG PORNOGRAFI DENGAN PERILAKU SEKSUAL PADA SISWA DI SMAN 14 SEMARANG

Ardana Wahyu Sajati, Eko Jemi Santoso, Targunawan -

Abstract


Angka kejadian kasus seks bebas dikalangan remaja setiap tahunnya selalu meningkat, berdasarkan hasil survey US National Center for Health Statistics tahun 2010 menyebutkan, remaja di empat propinsi kembali melaporkan bahwa ada 2,9 % remaja yang telah seksual aktif. Persentase remaja yang telah mempraktikkan seks pra-nikah terdiri dari 3,4 % remaja putra dan 2,3 % remaja putri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap tentang pornografi dengan perilaku seksual pada siswa di SMAN 14 Semarang. Desain penelitian ini adalah observasional dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel yang digunakan pada peneltian ini sebanyak 89 responden dengan teknik proporsional sampling. Hasil penelitian menunjukan ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap tentang pornografi dengan perilaku seksual siswa di SMAN 14 Semarang. Terlihat dari nilai p value sebesar 0,000 (p< 0,05) untuk pengetahuan dengan perilaku, dan 0,000 (p<0,05) untuk sikap dengan perilaku. Pada karakteristik responden jenis kelamin laki-laki sebanyak 45(50,6%), dan perempuan sebanyak 44(49,4%), sedangkan usia terbanyak pada usia 16 tahun 39(43,8%).


Kata Kunci : pengetahuan, sikap, dan perilaku seksual


Full Text: DOWNLOAD PDF