EFEKTIFITAS TERAPI MUSIK TERHADAP SKALA NYERI PADA PASIEN KANKER PAYUDARA DI RUMAH SAKIT UMUM Dr. H SOEWONDO KENDAL

Puji Wahyu Lestari, - Machmudah, - Elisa

Abstract


Musik klasik dapat digunakan sebagai salah satu teknik distraksi yaitu teknik pengalihan dari fokus perhatian terhadap nyeri ke stimulasi yang lain. Mendengarkan musik klasik dapat berperngaruh terhadap derajat nyeri yang dirasakan. Ada berbagai jenis musik klasik diantaranya Pachelbel Canon In D Major ciptaan Mozart yang memiliki keunggulan akan kemurnian dan kesederhanaan bunyi, irama, melodi dan frekuensi yang tinggi.Untuk membuktikan pengaruh musik klasik Pachelbel Canon In D Major terhadap penurunan skala nyeri pada pasien kanker payudara di RSUD Dr. H. Soewondo.Disain penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan rancangan One Group Pre And Post Test Design. Sampel adalah 27 pasien kanker payudara di RSUD Dr. H. Soewondo Kendal. Uji Wilcoxon mendapatkan hasil p = 0,000 (p < 0,05). Sehingga terdapat pengaruh pemberian terapi musik Pachelbel Canon In D Major pada skala nyeri pasien kanker payudara di RSUD Dr. H. Soewondo Kendal

Kata Kunci : skala nyeri, kanker payudara, terapi musik Pachelbel Canon In D Major

 


Full Text: PDF