PENGARUH BLIBIOTERAPI DENGAN BUKU CERITA BERGAMBAR TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PADA ANAK PRASEKOLAH SAAT PEMASANGAN INFUS DI RS TELOGOREJO SEMARANG
Abstract
Anak merupakan individu yang rentan terhadap penyakit, hospitalisasi mengharuskan anak untuk tinggal di Rumah Sakit menjalani terapi dan perawatan, pemasangan infus merupakan salah satu prosedur invasif yang dilakukan pada anak yang mengalami hospitalisasi, tindakan invasif pemasangan infus merupakan jenis tindakan yang sangat ditakuti oleh anak dan dapat mengakibatkan kecemasan. Pendekatan pada anak yang mengalami kecemasan salah satunya dengan menggunakan tekhnik pendekatan asuhan keperawatan berupa blibioterapi (pemanfaatan buku sebagai media terapi) menggunakan buku cerita bergambar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh blibioterapi dengan buku cerita bergambar terhadap tingkat kecemasan pada anak prasekolah saat pemasangan infus di Rumah Sakit Telogorejo Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian Pre Eksperimental yang dilakukan dalam satu kelompok yaitu pretest dan posttest jumlah sampel (31) anak yang dilakukan dengan total sampling, analisa yang di gunakan adalah uji wilcoxon. Dari hasil analisa perubahan tingkat kecemasan sebelum blibioterapi adalah 21 responden (67,7%) dan kecemasan sesudah blibioterapi adalah 20 responden (64,5%) dengan nilai (p-value = 0,000 kurang dari sama dengan 0,05). Kesimpulan pada penelitian ini adalah ada pengaruh yang signifikan antara blibioterapi terhadap penurunan kecemasan pada anak saat pemasangan infus.
Rekomendasi dari penelitian ini adalah: blibioterapi perlu dilakukan saat anak akan dilakukan tindakan invasif.
Kata kunci : blibioterapi, kecemasan anak prasekolah, pemasangan infus.