HUBUNGAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KECEMASAN DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK SELAMA MENJALANI TERAPI HEMODIALISIS

Marlina -, Andika -

Abstract


Pasien yang menjalani terapi hemodialisis, hampir semua mengalami kecemasan, maka perlu diketahui faktor apa yang menyebabkan terjadinya kecemasan sehingga dapat dijadikan sebagai sum modal dasar dalam menyiapkan rencana intervensi keperawatan untuk mengatasi kecemasan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan faktor-faktor yang mempengaruhi kecemasan dengan tingkat kecemasan pasien gagal ginjal kronik selama menjalani terapi hemodialisis. Desain penelitian ini adalah deskriptif eksploratif Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling dengan jumlah sampel 56 responden. Pengumpulan data dilakukan pada September 2012 di Rumah sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan observasi. Metode analisis data menggunakan uji statistic Chi-Square. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dengan 30 item pernyataan. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan dengan tingkat kecemasan pasien gagal ginjal kronik selama menjalani terapi kmodialisis (p-value 0,026), ada hubungan dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pasien gagal ginjal kronik selama menjalani terapi hemodialisis (p-value 0,001), dan ada hubungan antara lamanya hemodialisa dengan tingkat kecemasan pasien gagal ginjal kronik selama menjalani terapi lomodialisis (p-value 0,010). Kepada perawat dan keluarga agar dapat memberikan informasi dan dukungannya agar dapat mengurangi kecemasan pada pasien yang menjalani terapi hemodialisis.

Kata Kunci: Tingkat Kecemasan, Gagal Ginjal Kronik, Hemodialisis


Full Text: PDF